Cintajamu.id – Penerapan new normal di tengah pandemic covid-19, di sejumlah Negara mewajibkan masyarakatnya untuk menggunakan masker dalam setiap kegiatan. Hal ini bertujuan agar penyebaran virus covid tidak semakin bertambah. Masker adalah alat pelindung diri (APD) yang biasa digunakan untuk melindungi diri dari penularan penyakit infeksi saluran pernapasan.
Penggunaan masker pada umumnya digunakan ketika seseorang sedang sakit, atau para tenaga kesehatan ketika menangani pasien (melakukan perawatan dan tindakan pembedahan) untuk menahan bakteri yang ada dalam percikan cairan (droplet) dan aerosol dari hidung dan juga mulut penggunanya.
Namun saat ini, penggunaan masker bukan lagi dilakukan ketika kondisi tersebut saja. Penggunaan masker medis pada era new normal merupakan salah satu langkah pencegahan penyebaran penyakit saluran pernapasan tertentu yang diakibatkan oleh virus, termasuk covid-19.
Masker Yang Dapat Digunakan
WHO (World Health Organization) menekankan bahwa masker medis dan respirator diprioritaskan bagi tenaga kesehatan. Adapun penggunaan masker non medis yaitu masker yang terbuat dari bahan lain misalnya kain katun, dipilih karena daya saring yang dinilai baik.
Meski belum cukup dievaluasi oleh WHO, penggunaan masker kain dinilai lebih baik daripada tidak menggunakan masker sama sekali dalam menangkal penularan virus. Berikut beberapa tips penggunaan masker kain:
-
- Pilihlah masker kain yang sesuai dengan ukuran wajah yang dapat menutupi hidung, mulut hingga dagu dengan baik dan tidak longgar
-
- Selalu mencuci tangan sebelum menggunakan masker
-
- Usahakan tidak menyentuh masker kain ketika sedang digunakan. Jika ingin memperbaiki posisi masker, cuci tangan terlebih dahulu sebelum menyentuh masker
-
- Setelah masker selesai digunakan, lepaskan masker dengan menyentuh tali pengikatnya. Kemudian, cuci masker dengan air bersih mengalir menggunakan cairan antiseptic berbahan dasar alkohol/deterjen, atau rebus masker kain tersebut di air mendidih dengan suhu minimal 130°C
-
- Kemudian cuci kembali tangan setelah memegang masker
-
- Segera ganti dan buang masker jika kondisi masker kain sudah rusak
Waktu Efektif Penggunaan Masker

Seperti yang dijelaskan BNPB tentang panduan masker kain oleh Tim Pakar Gugur Tugas Covid-19, Wiku Adisasmito “penggunaan masker kain efektif digunakan selama 4 jam dan masker kain dapat menangkal virus sebesar 70% dengan demikian masyarakat diharapkan untuk tetap jaga jarak, apabila tidak memiliki kegiatan penting di luar, sebaiknya tetap di rumah”.
Artikel Terkait:
- Langkah Mudah Cuci Tangan Yang Benar
- Olahraga Dan New Normal, Amankah Pakai Masker?
- Bekerja di Era New Normal, Siapkan Diri dengan 8 Hal ini
- Jamu Siap Jadi Teman Di Era New Normal
Pencegahan penularan virus covid-19 tidak hanya mengandalkan penggunaan masker saja. Selalu perhatikan kebersihan diri dengan rutin mencuci tangan memakai sabun dan air bersih mengalir sebagai upaya pencegahan penularan virus.
Sumber:
- Anjuran mengenai penggunaan masker dalam konteks COVID-19 https://www.who.int/docs/default-source/searo/indonesia/covid19/anjuran-mengenai-penggunaan-masker-dalam-konteks-covid-19.pdf?sfvrsn=8a209b04_2
- Masker Kain Sebaiknya Tidak Dipakai Lebih dari 4 Jam, Ini Alasannya https://www.halodoc.com/alasan-masker-kain-sebaiknya-tidak-dipakai-lebih-dari-4-jam
- Testing the Efficacy of Homemade Maskd: Would They Protect in an Influenza Pandemic? https://www.researchgate.net/publication/258525804_Testing_the_Efficacy_of_Homemade_Masks_Would_They_Protect_in_an_Influenza_Pandemic
- MetroTV “BNPB Jelaskan Panduan Masker Kain dan Penggunaan Disinfektan https://www.youtube.com/watch?v=gcjw67TSS50